Beli Roti atau Beli Apartemen Bos? Rame Banget

Surabaya, CocoNotes - Padatnya pengunjung event pemilihan unit Westown View yang diselenggarakan di Grand City Ballroom Level 4 dan Diamond...

Rental Surabaya

June 28, 2014

Warna-warni Inovasi Sun Indonesia, Supplier Tinta Terbaik di Indonesia

Sun Indonesia
Surabaya, CocoNotes - Sun Indonesia merupakan perusahaan pemasok tinta berkualitas tinggi, kertas foto, serta perlengkapan percetakan (printing) yang tengah berkembang pesat. Ragam inovasi di setiap elemen bauran pemasaran dijalankan secara terpadu oleh Sun Indonesia, mulai produk, promosi, penentuan harga, dan distribusi, serta strategi pelayanannya. 

Inovasi dan integrasi tersebut mengantarkan Sun Indonesia bukan lagi hanya sebagai penyedia tinta terbaik di Indonesia. Tetapi juga sebagai perusahaan inovatif di bidang barang dan bahan cetakan, seperti kertas foto dan mesin press kaos untuk kebutuhan sablon. 

Kilas Balik Sun Indonesia 

Sun Indonesia mengawali bisnisnya di Surabaya pada tahun 2003 sebagai supplier tinta printer, CISS (modifikasi), kertas foto, tinta refill, tinta infus, tinta sublim, photo paper. Sun Indonesia juga merupakan pelopor paper dan digital printing di Indonesia. Produk-produk Sun Indonesia Sun Indonesia terus melakukan inovasi terhadap produk dan layanan yang ditawarkan untuk memberikan layanan prima bagi konsumen. 
Kualitas Tinggi Tinta Printing Telah Terbukti
Pada tahun 2005, Sun Indonesia membuka Sun Center Surabaya (Support & Service) guna meningkatkan kualitas layanan. Selain itu Sun Indonesia juga memberikan pelayanan melalui toko online www.sun-indonesia.com, sehingga jangkauan distribusi produk lebih luas. 

Sebagai bentuk dukungan terhadap strategi inovasi produk maupun inovasi layanan dan fasilitas layanannya, Sun Indonesia berupaya menjangkau pelanggannya secara online yang sesuai dengan trend dan kebutuhan konsumen. Seperti dengan menyediakan jalur komunikasi via media sosial twitter dan facebook sebagai sarana untuk membangun relasi dengan pelanggan; penyediaan Paket Usaha; penyelenggaraan ragam kontes dan lomba, misalnya SUN Valentine Photo Contest, SUN Blog Competition, Entrepreneur Idea Competition, SUN Papercraft Photo Contest. Berikut adalah alur perjalanan Sun Indonesia dari wakut ke waktu. 
Sun Indonesia Dari Waktu ke Waktu

Customer Relations, Membangun Kepercayaan melalui Layanan Inovatif 

Dalam rangka menjalin kedekatan hubungan pelanggan (customer relationship), Sun Indonesia membuka akun social media semacam twitter @sunindonesia dan facebook Sun Center Indonesia. Akun-akun tersebut dikelola secara aktif untuk dapat menjalin komunikasi dengan pelanggan. 

Jalinan komunikasi tersebut menjadikan pelanggan dapat mengenal lebih dekat dengan Sun Indonesia, mulai produk, program promosi, sampai fasilitas pelayanan pelanggan yang disediakan oleh Sun Indonesia. Hal ini, karena melalui social media twitter dan facebook, dapat terjadi multi interaksi, baik interaksi antara Sun Indonesia dengan pelanggan maupun interaksi antarpelanggan. 

Informasi yang terus terjalin aktif tersebut pada akhirnya berdampak pada tumbuhnya kepercayaan pelanggan, karena apapun yang ingin disampaikan oleh pelanggan, baik keluhan, komplain, maupun ucapan terimakasih, serta bentuk testimonial lainna dapat disampaikan secara langsung. Lihat saja beberapa screenshot testimoni berikut: 
Testimoni Pelanggan yang Disampaikan Secara Online (Klik untuk Memperbesar)
Aktivitas komunikasi aktif dan interaktif tersebut sangat sesuai dengan tagline yang diusung oleh Sun Indonesia, yaitu Brand You Can Trust (Merk Yang Dapat Dipercaya). 

Paket Usaha, Produk Inovatif bagi Pengusaha 

Bentuk inovasi lainnya yang dilakukan oleh Sun Indonesia adalah dengan mengeluarkan produk Paket Usaha. Paket Usaha merupakan paket yang ditujukan bagi pelaku usaha, baik bagi pemula maupun bagi pelaku usaha yang telah menjalankan bisnis. Berikut adalah beberapa contoh Paket Usaha yang ditawarkan oleh Sun Indonesia. 
Beberapa Paket Usaha Sun Indonesia
Paket-paket Usaha ini memiliki andil dalam mendukung pengembangan usaha dan wirausaha di Indonesia. Dengan adanya Paket Usaha ini, para pewirausaha dan calon pewirausaha dapat dengan mengembangkan bisnis dengan cara yang mudah dan murah. 

Sun Indonesia, Warna-warni Cerah Sepanjang Masa 

Warna-warni Sun Indonesia
Sun Indonesia memang seperti matahari yang memberi cahaya, sehingga mata kita bisa menangkapnya dan menikmati indahnya kehidupan. Strategi inovatif, kreatif, dan produktif yang dikembangkan oleh Sun Indonesia tidak hanya memberi manfaat bagi perusahaan, tetapi juga bagi konsumen dan masyarakat luas. 

Lihat saja pada produk Paket Usaha sebagaimana disebutkan di muka. Paket Usaha tersebut selain memberi manfaat profit bagi Sun Indonesia, juga menggerakkan perekonomian masyarakat, menumbuhkan semangat wirausaha, menciptakan lapangan kerja. 

Selain itu, Sun Indonesia juga benar-benar mampu menangkap tren dan kebutuhan konsumen secara jitu, sehingga komunikasi dan sosialisasi kebijakan yang diimplementasikan juga inovatif, unik, kreatif, dan menarik. Bentuk-bentuk sosialisasi yang berkesinambungan dan menarik semacam kompetisi seperti Sun Valentine Photo Contest, Entrepreneur Idea Competition, Sun Papercraft Photo Contest, dan Blog Writing Competition

Ragam lomba atau kompetisi tersebut selain membentuk brand knowledge, brand awareness, dan brand loyalty, juga menguatkan brand Sun Indonesia (brand equity). Dengan adanya kompetisi semacam Sun Valentino Contest, Entrepreneur Idea Competition, dan Sun Papercraft Photo Contest, peserta akan tertarik untuk mencari tahu tentang Sun Indonesia dan menggunakan produk Sun Indonesia. 

Peserta yang mulanya tidak mengetahui Sun Indonesia akan menjadi tahu dan sadar akan adanya Sun Indonesia, Sun Center Surabaya, Paket Usaha, serta brand yang ingin dicitrakan oleh Sun Indonesia. Kompetisi-kompetisi tersebut juga mendorong peserta untuk menggunakan produk-produk yang ditawarkan oleh Sun Indonesia sebagai bahan untuk mengikuti lomba. 
Blog Writing Competition
Demikian juga dengan Sun Indonesia Blog Writing Competition. Kompetisi menulis yang diikuti oleh Bloggers seluruh Indonesia juga dapat menjadi wahana untuk sosialisasi dan komunikasi brand Sun Indonesia. Melalui tulisan para blogger, secara tidak langsung word of mouth communication akan tercipta. Hal ini karena para blogger akan menuturkan informasi yang berhubungan dengan Sun Indonesia melalui blognya. Penuturan blogger dengan gaya bahasa masing-masing akan sampai kepada pembaca tanpa ada penonjolan advertorial, yang menjadikan pembaca lebih nyaman dalam menerima informasi. Terlebih, penuturan blogger biasanya lebih dianggap sebagai testimoni dan referensi oleh pembacanya. 

Akhirnya, Uraian mengenai Sun Indonesia di muka semakin memantapkan tagline Sun Indonesia "Brand You Can Trust" melalui pengembangan strategi inovatif kreatif, dan produktif, yang diusung oleh Sun Indonesia.

Referensi Tulisan dan Gambar:
Official Website Sun Indonesia
Fanpage Sun Indonesia

No comments:

Post a Comment

CocoGress